Berita Terkini

Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Triwulan 2 Tahun 2022

Parigi, Kamis (23/6/2022). KPU Kabupaten Parigi Moutong bertempat di Aula Kantor KPU Kabupaten Parigi Moutong melaksanakan Rapat Koordinasi Pemutakhiran DataPemilih Berkelanjutan Triwulan 2. Rapat tersebut dihadiri Komisioner KPU Kabupaten Parigi Moutong, Sekretaris KPU Kab. Parigi Moutong,  Bawaslu Kabupaten Parigi Moutong Hj. Fatmawati, Herman Saputra, Kapolres Kabupaten Parigi Moutong yang diwakili oleh Hariadi, Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Parigi Moutong yang diwakili oleh Kasubag Kependudukan, Randyka, SE, Kepala Badan Kesbangpol yang diwakili oleh Kepala Sub Bidang Politik Handayani, SE, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 2 Provinsi Sulawesi Tengah yang diwakili oleh Yelfi, S.Pd, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas 3, I Wayan Sugiartawan, Perwira Penghubung Gatot S, SH.,M.SC, dan pimpinan Partai Politik di Kabupaten Parigi Moutong.

Rapat dimulai pada pukul 10.00 wita dan diawali dengan sambutan Ketua KPU Kab. Parigi Moutong Sulfiana Dg. Patanga, S.Sos sekaligus memaparkan permasalahan-permasalahan yang dihadapi terkait pemutakhiran data pemilih berkelanjutan untuk ditanggapi peserta Rapat. Rapat Koordinasi ini bertujuan untuk mendengarkan masukan-masukan dari stakeholder terkait data pemilih baik data yang meninggal, anggota purna tugas/anggota baru maupun pemilih pemula. Adapun hasil dari rapat tersebut ialah :

  1. Kepolisian dan TNI menunggu surat dari KPU terkait data pensiun.
  2. Dinas Dukcapil akan melakukan pelayanan di wilayah Kabupaten Parigi Moutong dan menghimbau kepada warga wajib pilih untuk datang ke kecamatan melakukan perekaman, terkait akta kematian Dinas Dukcapil telah menyurat ke desa untuk mendata dan mengeluarkan surat keterangan kematian. Dinas Dukcapil kini memiliki kantor cabang di Kecamatan Tinombo. 
  3. Masih adanya Pemilih Pemula yang belum melakukan perekaman e-KTP berdasarkan data dari Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 2.
  4. Meminta Dukcapil untuk melakukan perekaman e-KTP bagi tahanan yang ada di lapas olaya maupun tahanan yang ada di Polres Parigi Moutong.

Dari awal hingga akhir kegiatan Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan 2 Tahun 2022 berjalan aman dan lancar dengan tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan covid-19 (HUMAS KPU).

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 334 kali